Jumat, 02 Desember 2011

Suckseed





       Bagi anda penggemar segala macam film bergenra drama, pasti anda tahu tentang film ini, ini adalh film yang berjudul Suckseed, film ini buatan dari Thailand , menurut saya, film ini memang dapat menghibur kita, cerita yang
disajikan benar-benar bisa membuat kita tertawa. Film ini menceritakan pemuda yang bernama Ped yang dari kecil itu jika di suruh maju ke kelas untuk bernyanyi pasti merasa grogi dan sering di ejek temannya, tetapi ia memiliki teman yang koplak juga, namanya Koong, Karakter Koong dalam film ini selalu emosional, ia memiliki saudara kembar yang bernama Kay, jika dibandingkan Koong, Kay lebih dingin dan pendiam, tetapi kemampuan musiknya juga hebat, hanya saja mereka berdua tidak pernah bisa akrab atau rukun dari kecil.






Kembali ke cerita Ped, Ped sebenarnya dari Sekolah dasar sudah menyukai seorang gadis yang bernama Ern, Ern adalah seorang gadis yang suka bernyanyi dan anak dari pemilik toko kaset, ia memang berbakat dalam musik. Pada saat mereka menginjak ke jenjang Sekolah menengah, tanpa sengaja Ped bertemu kembali dengan Ern, dulu waktu SD soalnya Ern pindah ke Bangkok, dari situlah awal karir Ped dan Koong ini untuk menjadi musisi, tetapi dalam perjalanannya menjadi seorang musisi, banyak sekali adegan konyol yang bisa membuat para penonton tertawa, penasaran? 






       Silakan cari lihat sendiri filmnya.
Mungkin itu sedikit review dari opini saya.




Salam Blogger.......

Tidak ada komentar:

Posting Komentar